fmoviz.com – Menyambung drama sebelumnya yaitu bertajuk forecasting love and weather, rupanya tahun ini Park min-young siap kembali untuk menunjukkan kemampuannya di bidang akting saat membintangi drakor love in Contract. Di dalam drama Korea satu ini Dia akan tampil bersama dengan artis lainnya seperti go Hyun Pyo, Kim Jae Young dan Jin Kyung. Kalau kamu suka banget sama tontonan drama Korea sepertinya tidak asing dengan drama Korea yang satu ini, betul?
Kalau kamu sudah tahu dan belum menontonnya rasanya wajib untuk mengetahui berbagai fakta unik di dalam dramanya. Memang dramanya belum tayang tapi sambil menunggu dramanya tayang, lebih baik ketahui dulu beberapa fakta mengenai alur cerita sampai jadwal tayangnya nanti. Kalau kamu penasaran kamu tinggal simak artikel selanjutnya yang akan membahas dengan lengkap berbagai fakta di dalam drama bertajuk love in contract seperti berikut.
Ini Dia Fakta Unik dari Drakor Love in Contract yang Wajib Kamu Tahu
Kisah Pekerjaan Single Life Helper
Drakor love in contract memiliki fakta unik dengan kisah dari pekerjaan single Life Helper. Love in contract memiliki kisah layanan pembantu atau pekerjaan bagi seorang live helper biasanya. Mereka menyediakan istri untuk orang lajang yang membutuhkan pasangan supaya bisa dibawa ke pertemuan pasangan yang sudah menikah dan reuni sekolah. Cerita ini menggambarkan Choi Sang Eun yang diperankan oleh Park Min Young saat dia terjerat dengan dua orang laki-laki.
Dua orang laki-laki itu adalah Jung Ji Ho yang diperankan oleh go Kyung Pyo yang memiliki kontrak eksklusif jangka panjang untuk hari Senin Rabu dan Jumat. Ada juga Kang Hye Jin yang diperankan oleh Kim Jae Young yang menandatangani kontrak baru untuk hari Selasa Kamis dan Sabtu. Kedua orang ini mencari pasangan untuk dibawa ke sebuah pertemuan saja. Dijamin kisah dari drama Korea Love in contract ini akan buat kamu jadi suka menontonnya dan menunggu setiap episodenya!
Kolaborasi pertama Park Min Young dengan Go Kyung Pyo
Go Kyung Pyo dan Park Min Young merupakan dua artis Korea yang sudah membintangi banyak sekali judul drama. Sampai nanti drama ini ya kan berkolaborasi pertama keduanya menjadi tokoh utama. Memang sebelumnya Pak Min Young ini sudah berkolaborasi dengan banyak aktor populer seperti songkang di forecasting love and Weather dan Park Seo Joon di What’s wrong with secretary Kim pada tahun 2018 Silam. Sedangkan go Kyung Tio pernah tampil bersama Seohyun di private lives tahun 2020 dan Chae soobin di Strongest Delivery Man tahun 2017 lalu.
Para pemeran banyak dari kalangan artis ternama
Selanjutnya tidak hanya para tokoh utama saja karena melibatkan juga sederet artis lainnya seperti nama-nama di bawah ini dengan detail karakternya:
- Park Min Young sebagai Choi Sang Eun yang memiliki karakter digambarkan sebagai single level dengan penampilan paling sempurna berbakat dan juga menawan.
- Go Kyung Pyo sebagai Jung Ji Ho, pria yang misterius dengan kontrak eksklusif yang berjangka panjang oleh Sang Eun untuk hari Senin, Rabu, dan Jumat.
- Kim Jae Young sebagai Kang Hae Jin, sebagai Putra keluarga chaebol dan bintang hallyu yang kontraknya baru dengan Sang Eun di hari Selasa, Kamis dan Sabtu.
Dijadwalkan tayang tahun 2022
Terakhir fakta unik di dalam drakor love in contract yaitu telah dijadwalkan pada tahun 2022 ini. Pada waktu itu akun instagram resmi dari TVN membagikan naskah untuk drama Love in contract. Di dalam deretan foto tersebut terlihat beberapa pemeran seperti Park min-young, go Kyung Pyo, Kim Jae Young dan lainnya.
Sampai sekarang belum ada tanggal pasti kapan drakor bertajuk love in contract ini akan ditayangkan tapi pihak TVN sendiri sudah membagikan penayangan perdana pada September 2022 yang akan datang. Akan disajikan sebagai drama komedi yang romantis, love in contract memiliki alur cerita yang unik dan menarik. Jadi bagaimana, tertarik tidak untuk menonton drama Korea yang satu ini?